Jumat, 18 Mei 2012

LAGU QADHISIA BAND

Teruntuk para Alumni Darussalam semua angkatan, yang saya rindukan, saya damba-dambakan untuk saling bertemu kembali, dan saya kenang selalu masa-masa indah di Darussalam Tercinta, Inilah lagu-lagu persembahan yang pernah kita dengar sewaktu kita menimba Ilmu di Darussalam.
Teruntuk Ang Icep dan Majelis Pengasuh serta Dewan Direktorat Darussalam, santrimu ini mohon izin untuk meng-upload lagu-lagu yang pernah Ang Icep beserta teman-teman mainkan.
Agar senantiasa para alumni yang ada di penjuru Negeri ini masih bisa mendengarkan lagu-lagu dan syair-syair ini. Mohon maaf yang berhasil saya kumpulkan hanya beberapa lagu saja kawan, jadi tidak semua lagu yang ada dicover itu berhasil saya kumpulkan.
untuk itu, kalau mau donwload lagunya, yaitu (DI SINI )

Minggu, 13 Mei 2012

Sabtu, 12 Mei 2012

PRODUK DAN JASA BANK SYARIAH

A.    PENDAHULUAN

Sesuai dengan labelnya, bank syariah merupakan institusi keuangan yang berbasis syariah Islam. Hal ini berarti bahwa secara makro bank syariah adalah institusi keuangan yang memposisikan dirinya sebagai pemain aktif dalam mendukung dan memainkan kegiatan investasi di masyarakat sekitarnya. Di satu sisi bank syariah adalah lembaga keuangan yang mendorong dan mengajak masyarakat untuk ikut aktif berinvestasi melalui berbagai produknya, sedangkan di sisi lain, bank syariah aktif untuk melakukan investasi di masyarakat. Sedangkan dalam kacamata mikro, bank syariah adalah institusi keuangan yang menjamin seluruh aktivitas investasi yang menyertainya telah sesuai dengan Syariah.